Pertemuan 2: Pengajaran Di KB/TK Bukit Kalvari
1. Felicia Martina Juwantoro (2101627282)
2. Falentino Romario Einstein (2101679521)
3. Josephine Nathania (2101634086)
4. Natasha Setiawan (2101632490)
5. Roseline (2101631582)
6. Tio Perdana Ismail (2101633751)
Dosen: Antonius Atosokhi Gea
Kelas: LE 32
Tempat Pelaksanaan: KB/TK Bukit Kalvari, Jl. Banjar Wijaya, Cluster Yunani, Blok B 47 No. 27, Tangerang, Banten
Hari Pelaksanaan: Selasa, 17 Oktober 2017
Waktu Pelaksanaan: 07.30 - 12.00 WIB
---
Sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan bersama dengan guru di KB/TK Bukit Kalvari pada tanggal 13 Oktober yang lalu, kami datang pada hari Selasa, 17 Oktober 2017 untuk memulai pengajaran pertama. Kami berkumpul di lobby Universitas Bina Nusantara pukul 07.00 WIB, lalu bersama-sama berangkat menuju KB/TK Bukit Kalvari pada pukul 07.15 WIB. Kami tiba di sana pada pukul 07.30 WIB sesuai dengan waktu yang telah disepakati. Kemudian kami dipersilahkan masuk oleh Ibu Naomi (kepala sekolah KB/TK Bukit Kalvari), lalu kami masuk ke kelas masing-masing untuk mempersiapkan perlengkapan yang akan kami gunakan selama kegiatan pengajaran.
Pukul 07.45 WIB anak-anak sudah mulai berdatangan, kami pun bersama-sama keluar ke bagian teras sekolah untuk menyambut anak-anak yang datang. Kami mengajak anak-anak berbicara dan bermain bersama seiring dengan menunggu anak-anak lain yang belum hadir. Pada pukul 08.15, anak-anak mulai berbaris dengan rapih. Kami bersama guru-guru mengajak anak-anak dari KB hingga TK B untuk bernyanyi dan menari bersama. Setelah bernyanyi, kami mengajak anak-anak berbincang-bincang mengenai sarapan yang mereka makan. Setelah itu, anak-anak diajak untuk mulai masuk ke kelas masing-masing tetap dalam bentuk barisan. Ada cara unik yang dilakukan oleh guru-guru di KB/TK Bukit Kalvari agar anak-anak tertib berbaris adalah dengan mengandaikan mereka sedang menaiki mobil dan mereka diajak untuk mengerti lalu lintas dengan menyanyikan lagu lampu lalu lintas sambal masuk ke dalam kelas masing-masing.
Untuk kelas kelompok bermain (KB), kelas ini dibimbing oleh Ibu Margareth sebagai wali kelas KB, Felly dan Einstein. Saat anak-anak masuk kelas, mereka dibimbing untuk meletakkan tas pada tempatnya. Lalu, kami duduk bersama di kursi dan meja yang ada. Kami pun melakukan pengenalan diri terhadap anak-anak karena mereka terlihat cukup malu untuk berkenalan dengan orang asing. Setelahnya Ibu Margareth mengajak anak-anak untuk berdoa bersama. Lalu Ibu Margareth berbincang dengan anak-anak mengenai bekal apa yang mereka bawa hari ini dan menyanyikan lagu yang membuat kami mengenal nama masing-masing anak. Setelahnya kami mulai masuk kegiatan pengajaran. Pengajaran dilakukan oleh Felly dan dibantu oleh Einstein. Kami telah menyiapkan lembar kerja untuk masing-masing anak. Kami memulai pengajaran dengan kegiatan menempel lingkaran berwarna sesuai dengan buah yang ada. Lalu kami mengajak anak-anak untuk mengenal jenis-jenis warna dan nama buah-buahan. Lalu, kami mengajarkan anak-anak untuk menarik garis. Selama pengajaran, anak-anak sangat aktif melakukan kegiatan yang telah kami siapkan. Setelah kegiatan mengajar selesai, anak-anak memakan bekal yang dibawa. Sebelumnya kami membantu anak-anak untuk mencuci tangan. Setelah makan, anak-anak diajak untuk review kembali kegiatan apa aja yang telah dipelajari hari ini. Ibu Margareth mengajak anak-anak untuk menyanyikan lagu a e i o u. Setelah itu, kegiatan ditutup dengan doa dan anak-anak pulang dengan orangtua masing-masing.
![]() |
Saat sedang istirahat |
![]() |
Saat sedang istirahat |
![]() |
Dibimbingi keluar kelas untuk pulang |
Untuk kelompok TK A, kegiatan pengajaran dibimbing oleh Ibu Naomi (kepala sekolah dan wali kelas TK A), Josephine dan Natasha. Kegiatan dimulai dengan doa yang dipimpin oleh Ibu Naomi. Kemudian Ibu Naomi mulai menanyakan anak-anak mengenai bagian-bagian rumah dan fungsinya. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan mewarnai gambar Rumah dari lembar kerja yang telah kami siapkan. Setelahnya anak-anak belajar untuk menebalkan titik-titik angka 1 hingga 5. Lalu anak-anak makan siang bekal mereka masing-masing di kelas pada pukul 10.00 WIB. Setelahnya anak-anak diajak untuk bernyanyi bersama dengan Josephine dan Natasha. Lalu kami mengajak mereka untuk menghitung jumlah benda. Kegiatan pengajaran pun selesai dan kami mereview kembali pelajaran apa saja yang telah mereka pelajari selama hari ini. Setelahnya kami melakukan sesi bermain tebak suku kata dan yang bias menjawab dengan benar akan mendapatkan hadiah yang telah kami siapkan. Kemudian pengajaran ditutup dengan doa dan setelahnya anak-anak pulang pukul 11.00 WIB.
![]() |
Mendengarkan salah satu murid bernyanyi |
![]() |
Membimbing anak murid |
![]() |
Membimbing kelas saat mengerjakan LKS |
![]() |
Kondisi kelas saat mengerjakan LKS |
![]() |
Membimbing murid mengerjakan LKS mewarnai |
![]() |
Membimbing salah satu murid mengerjakan LKS mewarnai |
![]() |
Menemani murid-murid yang belum dijemput |
Setelah semua anak pulang, kami berenam berkumpul dan mengevaluasi kegiatan pengajaran hari ini bersama dengan guru. Kami mendapatkan masukan untuk mengenakan pakaian yang lebih rapih yaitu celana kain dan kemeja untuk pengajaran selanjutnya. Lalu, kami pun menyerahkan laporan rencana pengajaran harian yang telah kami siapkan dari rumah ke kepala sekolah. Kemudian kami berenam pamit pulang pada pukul 12.00 WIB.
Komentar
Posting Komentar